Pengertian / Definisi Bisnis Onlain

Pengertian Bisnis Onlain - Bisnis Online menurut saya adalah Bisnis apapun itu yang dijalankan melalui Internet (Online). Maka bisnis online maknanya bisa sangat luas sekali. Sebuah bisnis yang dijalankan secara offline misalnya membuka toko kelontong, toko mebel, toko baju, dll bisa jadi bisnis online apabila tokonya dibuka di internet.

Salah memahami bisnis online ini mengakibatkan banyak orang membenarkan saja cerita yang beredar di masyarakat tentang orang-orang yang cepat mendapatkan kekayaan setelah berbisnis online hanya dalam beberapa tahun atau bahkan dalam beberapa bulan saja. Orang-orang yang terpengaruh janji cepat kaya akan merasa kecewa nantinya begitu menemukan fakta bahwa apa yang mereka dengar tentang kekayaan tak kunjung datang.

Bisnis Onlain

Untuk mendapatkan uang bahkan menjadi kaya melalui bisnis di internet adalah hal yang mungkin sekali terjadi, namun hal itu menuntut anda harus menjalani proses yang butuh waktu relatif lama dengan usaha yang sungguh-sungguh dan pantang menyerah.

Online sendiri mempunyai arti tersambung, terkoneksi, siap untuk beroperasi, atau terhubungnya device satu dengan device yang lain dan biasanya melalui modem. Prinsipnya pun sama dengan bisnis offline, ada barang atau jasa, ada nilai tambah untuk memperoleh keuntungan. Bisnis online dalam bisnis jual beli merupakan bisnis yang menggunakan fasilitas jaringan internet sebagai media untuk melakukan aktifitas atau kegiatan jual beli. Kelebihan bisnis online yaitu bisa dilakukan dimana saja, yang terpenting ada sambungan internetnya, dibutuhkan modal yang relatif lebih sedikit, bisnis yang bisa dijalankan oleh software, sampai ada yang mengatakan bahwa dalam bisnis ini anda hanya bekerja 20 persen saja dan 80 persen dilakukan oleh sistem dan anda hanya mengikuti sisitem tersebut. Bisnis ini pun buka nonstop selama 24 jam, jangkauan pasar lebih luas. Dalam bisnis online anda dituntut untuk selalu akrab dengan gadget dan banyak belajar mengenai bisnis online. Tuangkan ide-ide kreatif anda yang nantinya bisa menghasilkan pendapatan bagi anda. Ada banyak peluang menjanjikan yang bisa anda lakukan, tetapi bisnis ini juga susah untuk membangun sebuah kepercayaan, karena sifatnya online, sehingga dalam aktifitas jual beli tidak bertatapan secara langsung, so bisnis ini juga rawan akan penipuan atau scam. Tapi jangan kuatir banyak sekali bisnis online yang sifatnya tidak scam atau menipu.

Related Posts:

0 Response to "Pengertian / Definisi Bisnis Onlain"

Posting Komentar